Salah satu destinasi wisata di Lampung yang wajib kamu kunjungi adalah Pulau Mengkudu. Terletak di Desa Batu Balak, Kecamatan Rajabasa, Kabupaten Lampung Selatan, pulau ini menyajikan keindahan alam yang memukau. Pengunjungnya datang dari berbagai kalangan, mulai dari wisatawan lokal dan mancanegara. Mereka begitu antusias untuk menikmati desiran ombak di pesisir pulau.
Pulau Mengkudu memiliki keunikan yang menjadi daya tarik wisatawan, salah satunya adalah suasana yang asri dan sejuk karena dikelilingi oleh pohon mengkudu. Air laut yang jernih dan bersih serta ombaknya yang bersahabat menarik pengunjung untuk melakukan aktivitas snorkeling dan bermain air di bibir pantai. Selain itu, terdapat pasir timbul yang bisa kamu jumpai ketika air laut surut. Buat kamu yang ingin menikmati keindahan Pulau Mengkudu pada malam hari, kamu bisa menginap dengan mendirikan tenda di sekitar pulau.
Pulau Mengkudu menyuguhkan kecantikan alam yang akan membuat kamu terpukau. Realisasikan liburan kamu bersama orang tersayang dengan menginap di Hotel Grande yang berlokasi di pusat kota Bandar Lampung. Akses transportasi yang mudah membuat waktu yang digunakan lebih efisien. Yuk, wisata asyik dan seru di Lampung bersama Hotel Grande!
Untuk informasi lebih lanjut hubungi kami di sini. Jangan lupa follow Instagram Hotel Grande untuk info menarik lainnya.